*** mulai april 2010, kategori luvislam dipindah ke blog SahabatRasul, ini menjawab pertanyaan kenapa isi blog menjadi berubah. sebenarnya tidak berubah, tetapi agar lebih tematik saja. *** syukron atas perhatiannya, dan siap menerima kritikan(^.^) syukron atas kunjungannya sobat(".") syukron atas segalanya(^.^) ***

[luvIslam] Dia Meliputi Segala Sesuatu

hari ini dapet peer, tapi bukan untuk dapet award. ini bener-bener peer dan saya harus mengerjakannya. supaya gak lupa apa yang saya tulis, maka saya posting aja.

ilmu ini tentang tauhid, peernya adalah : deskripsikan tentang Allah, pengalaman yang berhubungan dengan Allah sebebasnya. sebelum menjawabnya, saya pikir pengalaman seumur hidup saya pasti berhubungan dengan Allah. dari mulai bangun tidur di pagi hari sampai bangun lagi keesokan harinya, pun ketika saya ketikkan ini semua ada hubungannya. jadi saya hanya menulis sedikit saja.

saya posting jawaban saya, bukan bermaksud riya', ujub dan sombong. semoga Allah mengampuni atas semua dosa-dosa saya. saya ingin, kalian juga ikut merasakan keberadaan Allah Ta'ala. berikut jawaban saya:

Assalamu'alaikum,
kemarin, melalui milis saya mendapat referensi tentang Arsy Allah, sepintas membuat saya merinding, takjub, takut dan merasa selama ini tidak kenal, saya jadi malu sekali sebagai hamba tidak mengenal Allah yang memberi saya segala sesuatunya. Allah itu meliputi segala sesuatu, Allah ada dekaaaat dengan kita, Allah adalah Maha segalanya, saya merasakan rahmatNya, kasih sayangNya jauh lebih luas melebihi azabNya, Allah itu baik, Allah satu, Allah tempat berlindung, berteduh, hangat, menenangkan hati dan jiwa. ketika saya merasa gundah gulana, tidak jelas akan segala sesuatu, bete, hampa, dll ternyata jawabannya hanya mengingat Allah, dengan mengingatNya hati menjadi tenang. sehingga ketika saya menghadiri suatu pesta pernikahan anak pejabat di negeri ini, saya merasa... adakah orang mengingat Allah di perjamuan mewah ini? sungguh Allah itu meliputi segala sesuatu. saya menerima email juga, sungguh jika segala sesuatu itu diniatkan hanya dengan mengharap wajah Allah saja kelak, insya Allah segala keperluan akhirat dan dunia mendekat pada kita. karena itu, sekarang cuma Allah saja yang saya harapkan. walau kadang istiqomah aja sulit, tadz... [maaph jadi curhat, tadz...]. jikalau cuma satu kata saya mendeskripsikan Allah rasanya tidak bisa. begitu banyak yang harus dituliskan tentang Allah, keindahanNya, kelembutanNya, kemuliaanNya... semua di asmaul husna... dan ketika cobaan datang pada diri saya, Allah menggantikan dengan hal-hal yang tak terduga pada diri saya. ustadz, kasih sayang Allah pada saya tiada tara, lewat orang lain yang tidak saya kenalpun saya yakin Allah menyampaikan dengan caraNya yang tiada terduga pula. ketika saya merasakan ketenangan, kenyamanan itu tiada sempurna jika tidak mengingat Allah... sungguh tadz, Allah itu segalanya bagi saya, saya rela kehilangan semuanya asalkan saya tidak jauh dari Allah... saya lebih takut kehilangan Allah, kehilangan kasih sayangNya, rahmatNya, perlindunganNya... tapi saya kadang menjauh, dan saya bersyukur tadz, Allah selalu menegur saya sehingga saya tidak terjerumus lebih jauh.
ustadz, saya punya pengalaman yang tidak bisa terlupa, saya sholat 5 waktu tapi saya terjerumus pada hal terlarang. sungguh, saya resah bukan main. kok kayaknya saya solat fardhu, sunnah, tahajud, tapi saya juga melakukan hal yang saya sangat tau dan sadar itu haram. astagfirullah, ustadz, sampai teguran itu bertubi-tubi datang menimpa saya. kerjaan saya. kehidupan saya morat marit. tiap hari kerjanya cuma menangis dan menyesal. Allah sudah menegur saya, ketika itulah saya belajar sabar, ikhlas, dan ridho... sekarang setiap hari hanya Allah ta'ala, hanya Allah yang Maha Sempura, tanpaNya tiadalah arti hidup saya.
wassalam.

lalu bagaimana dengan pendapat teman? share ya... 

15 komen:

SI JEPIT 2:28 PM, April 21, 2009  

duhhhh.. seandainya daku dikasih ni pe-er, ga tau berani jawab apa ga

SI JEPIT 2:28 PM, April 21, 2009  

lohhh yang pertamax ya. ya udah lagi keduax juga yang laen bensin ama minyak aja

umi rina 2:44 PM, April 21, 2009  

My dear luveduCky,

Banyak orang bilang mengenal dan mencintaiNya, namun kenyataannya ia tidak mengerjakan apa yang diperintahNya dan tidak menjauhi apa yang dilarangNya, juga tidak meyakini dan mempercayai apa yang tertulis didalam firmanNya.

Sesungguhnya Dia begitu dekat saat kita dekat dan Dia akan menjauh ketika kita menjauh. Sungguh tidak akan rugi Dia dengan apa yang kita lakukan, namun kitalah yang merugi dengan apa yang kita amalkan.

Terus belajar mengenalNya adalah wajib bagi diri ini, dan telah jelas perkara yang diwariskan melalui utusanNya, Al Qur'an dan Al Hadist, tidak ada keraguan dari keduanya, dan tidak akan menyesatkan dari keduanya.

Umi punya referensi mengenai mengkaji ilmu ini, silahkan berkunjung kesini http://www.samhan.co.cc tiap hari jam5-6 pagi (Al Qur-an) dan jam 4-6 sore (Al Hadist-Tanya Jawab).

Semoga bermanfaat...*hug*

ellysuryani 3:23 PM, April 21, 2009  

Cm pesan (ini pesan utk diri sy sendiri jg), jgn pernah jauh dr Dia ducky. Dia, maha segalanya. Teruslah mendekat padaNya.

bodrox 5:46 PM, April 21, 2009  

kalo saya sekarang semakin pragmatis saja, sudah lama gak melakukan kontemplasi tentang Dia. Tapi, saya sudah simpulkan. Orang yang menegasikanNya juga menegasikan kehidupan. Orang mencintaiNYa berarti mencintai kehidupan. Barang siapa mebenciNya juga membenci kehidupan.

it's free choice.

Kehidupan yang dimaksud dalam konteks "ada"-nya kita.

Unknown 8:13 PM, April 21, 2009  

Saat Allah SWT menegur kita, baik berupa kenikmatan atau pun kesusahan, seyogyanyalah kita mensyukurinya, karena itu tandanya Allah SWT masih sayang dengan kita.

Posting yang bermanfaat...

mayaozk 9:26 PM, April 21, 2009  

Subhanallah, postinganmu sungguh ngebuat aq merenung niy, betul2 aq juga masih sangaaaaaaaaaaaaaat PERLU banyak belajar. semoga Allah SWT memberikan hidayahNya pada kita semua, Amin.

black_id 10:02 PM, April 21, 2009  

buatku saat terindah di dunia adalah saat aq merasa dekat denganNya.....

Anonymous 5:36 AM, April 22, 2009  

Aku seolah - olah sedang mendengar taklim rutin mingguan.
Saudaraku Begitulah Allah mengajar kita,
Di keheningan pagi ini aku hanya berharap semoga Kita semua dan special untukmu sahabatku, agar engkau tetap Allah beri kasih sayang, di berikan Rasa cinta kepada Allah yang tak terputus dan diberikan rasa sabar,ikhlas dan ridho serta bermanfaat buat orang lain.Amien
Terima kasih Ya Postingan ini Bagus .Untuk mengingatkan kita semua.

deena 10:12 AM, April 22, 2009  

#all: jazakallah bi khoir ya teman2 atas komentarnya, buat umi rina jazakallah ilmunya & referensinya, newsoul, kawanlama95 makasih pesan2nya, amin Ya Allah buat doanya.
sendal jepit: ya dicoba ajha mas ;p
bodrox, rana, maya, black_id: saya pun masih banyak belajar untuk itu, ilmu saya masih sangat sedikit sekali, kita saling mengingatkan ajha ya..
jazakumullah bi khoir sekali lagi...

firish 12:35 PM, April 22, 2009  

waah..pe-ernya cukup berat nieh..soalnya deskripsi Allah eeemmm...gimana ya takut murtad, sebagai manusia biasa hanya menjalankan perintahnya dan menjauhi larangannya dan yakin adanya Allah...ada bukti ko' ketika lagi kesusahan ada' aja yang bantu...itu tandanya Allah bersama kita...

t.e.3.k.4 2:03 PM, April 22, 2009  

duh Ducky, waktu baca postingan km ini aku bener² speechless nih,,
semoga aja kita selalu berada dalam barokahNya yah, amiiin

suzhu 2:41 PM, April 22, 2009  

stujuuuuu...Alloh sngat dekat dengan kita tp kita selalu menjauh...

annin 9:08 PM, April 22, 2009  

"Barang siapa yg menginginkan kebahagiaan abadi,maka ia harus melaksanakan perintah Allah dan menjauhi larangan-NYA,serta berlaku mensyukuri-NYA.....salam kenal ya...

abuy aza 10:25 PM, August 06, 2009  

lam kenal jg...boleh, silahkan..with my pleasure...

Post a Comment

komen nyookk :)
kalo gag punya blog, pilih NAME/URL yaaa..URLnya isi aja akun (pilih satu): FB, Twitter, FS, Email, Plurk, Gtalk/YM, MySpace, YouTube atau apapun -oOo- thanks a lot ^_*

Cartoons Myspace Comments